Bagi para pecinta film box office Hollywood, nama Liam Neeson pasti sudah tak asing lagi. Ya, dia adalah sosok aktor gaek yang dikenal karena film-film actionnya nan jempolan, seperti TAKEN, NON-STOP, AFTER LIFE, UNKNOWN dan masih banyak lainnya.
Tapi jujur saja, jika kalian cuma mengenal Liam sekedar dari film-filmnya, maka kalian baru mengenal secuil dari kisah aslinya. Satu hal yang mungkin beberapa dari kamu tahu, pria berusia 64 tahun ini kehilangan istrinya tahun 2009 karena sebuah kecelakaan ketika bermain ski.
Selain itu, tahukah kamu jika Liam pernah mencoba untuk jadi seorang atlet sepakbola professional? Ia dulu juga sempat meninggalkan kuliahnya, di mana Ia mengambil jurusan Physics and Computer Science untuk bekerja di Guinness Brewery.
Well, selain fakta-fakta mengejutkan di atas, masih ada satu kisah dari Liam yang tak banyak diketahui orang. Percayalah, kemampuan memukul ayah dua anak ini tak cuma mengerikan di film. Pasalnya, Ia sempat mengalami sebuah tragedi kurang menyenangkan gara-gara tinjunya.
Seorang user Reddit yang pernah menginterview Liam menyebut jika suami dari mendiang Natasha Richardson ini pernah menjadi seorang guru beberapa tahun lalu. Parahnya, kala itu Ia dipecat gara-gara memukul muridnya yang baru berusia 15 tahun ketika masih dalam masa pelatihan guru. Namun hal itu Ia lakukan bukan tanpa alasan.
"Kadang-kadang manusia punya masalah kedisiplinan, seperti salah satunya membuat mereka (murid) tenang sebelum kelas dimulai. Lalu ada seorang murid yang benar-benar menolak untuk diam dan ingin mengganggu seluruh kelas. Jadi aku datang padanya dan minta dia untuk meninggalkan kelas. Tapi sesaat berikutnya dia mengarahkan pisau ke arahku. Insting alamiku adalah memukulnya, yang mana tak seharusnya aku lakukan. Tapi aku merasa terancam, jadi aku pukul dia," ujar Liam, seperti dilansir situs Uproxx.
Sayangnya, Liam tak menceritakan detail kenapa dirinya dikeluarkan karena memukul murid yang mencoba membunuhnya. Apapun alasannya, sekarang kalian tahu kan betapa kuatnya pria satu ini baik di film maupun di dunia nyata. Jangan main-main dengannya kalau ketemu ya!
0 Response to "Liam Neeson Pernah Jadi Guru dan Dipecat Karena Tonjok Muridnya"
Post a Comment